INILAH PARA CALON KEPALA DESA MADURESA 2013-2019

1.WALUYO SETIYADI

VISI
TERWUJUDNYA MASYARAKAT DESA MADURESO YANG RELIGI, AMAN, ADIL, DAN MAKMUR
MISI
1. MEMBERIKAN PERLINDUNGAN DAN SUPORT KEPADA MASYARAKAT DALAM PELAKSANAAN KEGIATAN KEAGAMAAN DAN IBADAH SERTA MENDORONG MASYARAKAT TETAP MENJAGA DAN MENJUNJUNG TINGGI NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL (KEKELUARGAAN DAN GOTONG ROYONG)
2. TERCIPTANYA RASA AMAN BAGI MASYARAKAT DENGAN BERUSAHA MENJAGA STABILITAS DAN SUASANA DESA YANG KONDUSIF
3. MEMBERIKAN PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT SELAMA 24 JAM TANPA MEMBEDA – BEDAKAN STATUS DAN GOLONGAN
4. TERCIPTANYA PEMERINTAHAN DESA YANG BERSIH , WIBAWA DAN PROFESIONAL
5. TERWUJUDNYA PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR SARANA DAN PRASARANA MASYARAKAT DAN PEMERINTAHAN YANG MEMADAI DENGAN MENITIK BERATKAN PADA PEMBANGUNAN SARANA TRANSPORTASI DAN EKONOMI DESA

PROGRAM KERJA

MELANJUTKAN PROGRAM KERJA YANG TELAH DIPROGRAMKAN OLEH DESA SEBAGAIMANA YANG TERTUANG DALAM RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH (RPJM) SERTA MENYEMPURNAKAN SESUAI DENGAN UNDANG – UNDANG.

2.YATIN

VISI
TERWUJUDNYA DESA PERTANIAN YANG MAJU SERTA DIDUKUNG OLEH INFRASTRUKTUR YANG MEMADAI BERDASARKAN ADIL DAN MAKMUR.

MISI
1.MENINGKATKAN HASIL PERTANIAN YANG OPTIMAL
2. EFEKTIFITAS PENGGUNAAN LAHAN
3.MENINGKATKAN SARAN DAN PRASARANA
PROGRAM KERJA
1.MELANJUTKAN KEMBALI PEMBANGUNAN DESA MADURESO YANG BELUM TERSELESAIKAN PARA PERIODE 2007 S.D. 2013
2. MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN SERTA TARAF HIDUP BAGI MASYARAKAT DESA MADURESO MELALUI PENDIDIKAN FORMAL DAN NON- FORMAL, PERTANIAN DAN PERDAGANGAN
3. MENJALIN KERJA SAMA DARI SETIAP SEKTOR UNTUK TERCAPAINYA TUJUAN VISI DAN MISi

3.SUPARYO

VISI
MENJADIKAN DESA YANG MAJU, SEHAT, MAKMUR, SEJAHTERA, MANDIRI , DAN AGAMIS. DI DUKUNG OLEH PEMERINTAHAN DESA YANG DEMOKRAT, JUJUR, DISIPLIN, DAN BERWIBAWA.
MISI
1. MENINGKATKAN KEBERSIHAN LINGKUNGAN DAN PENINGKATAN SARANA DAN PRASARANA KESEHATAN
2. MENINGKATKAN KERUKUNAN WARGA
3. MENINGKATKAN SDM DI SEGALA BIDANG
4. MENINGKATKAN SARANA DAN PRASARANA PERTANIAN DAN PEREKONOMIAN
5. MENINGKATKAN PEMERINTAH DESA YANG DISIPLIN, JUJUR, TRANSPARAN
6. MENINGKATKAN PELAYANAN MASYARAKAT
7. MENJADIKAN GENERASI YANG BERPENDIDIKAN DAN BERBUDI LUHUR.

PROGRAM KERJA
1. AKAN MEMBINA KEHIDUPAN MASYARAKAT
2. AKAN MEMBINA PEREKONOMIAN MASYARAKAT
3. AKAN MEMELIHARA KETENTRAMAN DAN KETERTIBAN MASYARAKAT
4. AKAN MEWAKILI DESANYA DI DALAM DAN DI LUAR PENGADILAN DAN DAPAT MENUNJUK KUASA HUKUMNYA
5. AKAN MENGAJUKAN RANCANGAN PERATURAN DESA DAN MENETAPKAN SEBAGAI PERATURAN DESA
6. AKAN MENJAGA KELESTARIAN ADAT ISTIADAT YANG HIDUP DAN BERKEMBANG DI DESA YANG BERSANGKUTAN
7. AKAN MELAKSANAKAN KEGIATAN DALAM RANGKA PENYELENGGARAAN URUSAN RUMAH TANGGA DESANYA
8. AKAN MENGGERAKAN PARTISIPASI MASYARAKAT SERTA MENUMBUHKAN DAN MENGEMBANGKAN JIWA GOTONG ROYONG DALAM WILAYAH DESANYA
9. AKAN MEMIMPIN PENYELENGGARAAN PEMERINTAH PEMBANGUNAN DAN BERTANGGUNG JAWAB DI BIDANG PEMERINTAH UMUM

4.PARTIMAN

VISI
TERBANGUNNYA TATA KELOLA PEMERINTAHAN DESA YANG BAIK DAN BERSIH GUNA MEWUJUDKAN KEHIDUPAN MASYARAKAT DESA YANG ADIL, MAKMUR, DAN SEJAHTERA
MISI
1. ADANYA TRANSPARASI DALAM ALOKASI DANA DESA (ADD) SUPAYA WARGA MENGETAHUI BESAR ADD SETIAP TAHUN
2. DIUPAYAKAN PEMBANGUNAN FISIK DESA MADURESO DILAKUKAN ATAS PENDAPATAN ASLI DESA MADURESO JIKA TIDAK ADA ALOKASI DANA DARI PEMERINTAH, SEHINGGA PROSES PEMBANGUNAN DARI MASYARAKAT, OLEH MASYARAKAT, UNTUK MASYARAKAT DAPAT TEREALISASI
3. MENJAGA DAN MELANJUTKAN SEPENUHNYA AKTIVITAS BERAGAMA YANG TELAH MENJADI TRADISI DAN KEBIASAAN YANG TELAH DISEPAKATI OLE MASYARAKAT DESA MADURESO
4. PELAYANAN YANG LEBIH DEKAT DAN MUDAH TERHADAP KEPENTINGAN MASYARAKAT
5. LEBIH DEKAT DAN MELAKUKAN KERJA SAMA YANG BAIK DENGAN BPD SELAKU MITRA KERJA KEPALA DESA DAN LEMBAGA DESA YANG LAIN SEHINGGA JALANNYA PEMERINTAHAN DESA LEBIH DALAM TERKONTROL
6. MENGEDAPANKAN MUSYAWARAH MUFAKAT ANTAR ANGGOTA MASYARAKAT
7. BEKERJA SAMA DENGAN TOKOH MASYARAKAT, PEMUDA, DAN TOKOH AGAMA DALAM MEMBINA KEHIDUPAN MASYARAKAT YANG LEBIH BAIK, YANG TIDAK BERTENTANGAN DENGAN PANCASILA

PROGRAM KERJA

1. MENINGKATKAN KEDISIPLINAN APARAT DESA MADURESO
2. PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DESA YG DILAKUKAN SESUAI DENGAN SUMBER DAYA YANG ADA
3. MENINGKATKAN PROGRAM PKK
4. MENINGKATKAN KUALITAS PERTANIAN DI DESA MADURESO
5. MENDUKUNG KEBUDAYAAN YANG ADA DI DESA MADURESO YANG TIDAK MENYIMPANG DARI UUD 1945
6. MENINGKATKAN PEMBANGUNAN SECARA BERKELANJUTAN YANG TERPROGRAM DALAM RKPDes DAN RPJMDes
7. MENJAGA KERJA SAMA YANG BAIK ANTARA PEMERINTAH DESA, LEMBAGA – LEMBAGA YANG ADA DIDESA, MASYARAKAT, DAN TOKOH AGAMA
INILAH PARA CALON KEPALA DESA MADURESA 2013-2019

1.WALUYO SETIYADI

VISI
TERWUJUDNYA MASYARAKAT DESA MADURESO YANG RELIGI, AMAN, ADIL, DAN MAKMUR
MISI
1. MEMBERIKAN PERLINDUNGAN DAN SUPORT KEPADA MASYARAKAT DALAM PELAKSANAAN KEGIATAN KEAGAMAAN DAN IBADAH SERTA MENDORONG MASYARAKAT TETAP MENJAGA DAN MENJUNJUNG TINGGI NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL (KEKELUARGAAN DAN GOTONG ROYONG)
2. TERCIPTANYA RASA AMAN BAGI MASYARAKAT DENGAN BERUSAHA MENJAGA STABILITAS DAN SUASANA DESA YANG KONDUSIF
3. MEMBERIKAN PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT SELAMA 24 JAM TANPA MEMBEDA – BEDAKAN STATUS DAN GOLONGAN
4. TERCIPTANYA PEMERINTAHAN DESA YANG BERSIH , WIBAWA DAN PROFESIONAL
5. TERWUJUDNYA PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR SARANA DAN PRASARANA MASYARAKAT DAN PEMERINTAHAN YANG MEMADAI DENGAN MENITIK BERATKAN PADA PEMBANGUNAN SARANA TRANSPORTASI DAN EKONOMI DESA

PROGRAM KERJA

MELANJUTKAN PROGRAM KERJA YANG TELAH DIPROGRAMKAN OLEH DESA SEBAGAIMANA YANG TERTUANG DALAM RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH (RPJM) SERTA MENYEMPURNAKAN SESUAI DENGAN UNDANG – UNDANG.

2.YATIN

VISI
TERWUJUDNYA DESA PERTANIAN YANG MAJU SERTA DIDUKUNG OLEH INFRASTRUKTUR YANG MEMADAI BERDASARKAN ADIL DAN MAKMUR.

MISI
1.MENINGKATKAN HASIL PERTANIAN YANG OPTIMAL
2. EFEKTIFITAS PENGGUNAAN LAHAN
3.MENINGKATKAN SARAN DAN PRASARANA
PROGRAM KERJA
1.MELANJUTKAN KEMBALI PEMBANGUNAN DESA MADURESO YANG BELUM TERSELESAIKAN PARA PERIODE 2007 S.D. 2013
2. MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN SERTA TARAF HIDUP BAGI MASYARAKAT DESA MADURESO MELALUI PENDIDIKAN FORMAL DAN NON- FORMAL, PERTANIAN DAN PERDAGANGAN
3. MENJALIN KERJA SAMA DARI SETIAP SEKTOR UNTUK TERCAPAINYA TUJUAN VISI DAN MISi

3.SUPARYO

VISI
MENJADIKAN DESA YANG MAJU, SEHAT, MAKMUR, SEJAHTERA, MANDIRI , DAN AGAMIS. DI DUKUNG OLEH PEMERINTAHAN DESA YANG DEMOKRAT, JUJUR, DISIPLIN, DAN BERWIBAWA.
MISI
1. MENINGKATKAN KEBERSIHAN LINGKUNGAN DAN PENINGKATAN SARANA DAN PRASARANA KESEHATAN
2. MENINGKATKAN KERUKUNAN WARGA
3. MENINGKATKAN SDM DI SEGALA BIDANG
4. MENINGKATKAN SARANA DAN PRASARANA PERTANIAN DAN PEREKONOMIAN
5. MENINGKATKAN PEMERINTAH DESA YANG DISIPLIN, JUJUR, TRANSPARAN
6. MENINGKATKAN PELAYANAN MASYARAKAT
7. MENJADIKAN GENERASI YANG BERPENDIDIKAN DAN BERBUDI LUHUR.

PROGRAM KERJA
1. AKAN MEMBINA KEHIDUPAN MASYARAKAT
2. AKAN MEMBINA PEREKONOMIAN MASYARAKAT
3. AKAN MEMELIHARA KETENTRAMAN DAN KETERTIBAN MASYARAKAT
4. AKAN MEWAKILI DESANYA DI DALAM DAN DI LUAR PENGADILAN DAN DAPAT MENUNJUK KUASA HUKUMNYA
5. AKAN MENGAJUKAN RANCANGAN PERATURAN DESA DAN MENETAPKAN SEBAGAI PERATURAN DESA
6. AKAN MENJAGA KELESTARIAN ADAT ISTIADAT YANG HIDUP DAN BERKEMBANG DI DESA YANG BERSANGKUTAN
7. AKAN MELAKSANAKAN KEGIATAN DALAM RANGKA PENYELENGGARAAN URUSAN RUMAH TANGGA DESANYA
8. AKAN MENGGERAKAN PARTISIPASI MASYARAKAT SERTA MENUMBUHKAN DAN MENGEMBANGKAN JIWA GOTONG ROYONG DALAM WILAYAH DESANYA
9. AKAN MEMIMPIN PENYELENGGARAAN PEMERINTAH PEMBANGUNAN DAN BERTANGGUNG JAWAB DI BIDANG PEMERINTAH UMUM

4.PARTIMAN

VISI
TERBANGUNNYA TATA KELOLA PEMERINTAHAN DESA YANG BAIK DAN BERSIH GUNA MEWUJUDKAN KEHIDUPAN MASYARAKAT DESA YANG ADIL, MAKMUR, DAN SEJAHTERA
MISI
1. ADANYA TRANSPARASI DALAM ALOKASI DANA DESA (ADD) SUPAYA WARGA MENGETAHUI BESAR ADD SETIAP TAHUN
2. DIUPAYAKAN PEMBANGUNAN FISIK DESA MADURESO DILAKUKAN ATAS PENDAPATAN ASLI DESA MADURESO JIKA TIDAK ADA ALOKASI DANA DARI PEMERINTAH, SEHINGGA PROSES PEMBANGUNAN DARI MASYARAKAT, OLEH MASYARAKAT, UNTUK MASYARAKAT DAPAT TEREALISASI
3. MENJAGA DAN MELANJUTKAN SEPENUHNYA AKTIVITAS BERAGAMA YANG TELAH MENJADI TRADISI DAN KEBIASAAN YANG TELAH DISEPAKATI OLE MASYARAKAT DESA MADURESO
4. PELAYANAN YANG LEBIH DEKAT DAN MUDAH TERHADAP KEPENTINGAN MASYARAKAT
5. LEBIH DEKAT DAN MELAKUKAN KERJA SAMA YANG BAIK DENGAN BPD SELAKU MITRA KERJA KEPALA DESA DAN LEMBAGA DESA YANG LAIN SEHINGGA JALANNYA PEMERINTAHAN DESA LEBIH DALAM TERKONTROL
6. MENGEDAPANKAN MUSYAWARAH MUFAKAT ANTAR ANGGOTA MASYARAKAT
7. BEKERJA SAMA DENGAN TOKOH MASYARAKAT, PEMUDA, DAN TOKOH AGAMA DALAM MEMBINA KEHIDUPAN MASYARAKAT YANG LEBIH BAIK, YANG TIDAK BERTENTANGAN DENGAN PANCASILA

PROGRAM KERJA

1. MENINGKATKAN KEDISIPLINAN APARAT DESA MADURESO
2. PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DESA YG DILAKUKAN SESUAI DENGAN SUMBER DAYA YANG ADA
3. MENINGKATKAN PROGRAM PKK
4. MENINGKATKAN KUALITAS PERTANIAN DI DESA MADURESO
5. MENDUKUNG KEBUDAYAAN YANG ADA DI DESA MADURESO YANG TIDAK MENYIMPANG DARI UUD 1945
6. MENINGKATKAN PEMBANGUNAN SECARA BERKELANJUTAN YANG TERPROGRAM DALAM RKPDes DAN RPJMDes
7. MENJAGA KERJA SAMA YANG BAIK ANTARA PEMERINTAH DESA, LEMBAGA – LEMBAGA YANG ADA DIDESA, MASYARAKAT, DAN TOKOH AGAMA
partiman

paryo

waluyo

yatin

Kontributor Madureso news: Veronica Oktavia dan Restu Ning Wigati
Supported by: KPPM

Beberapa hari yang lalu tepatnya pada 11 Mei 2013,di balai desa Madureso diadakan test and properties untuk calon Kadus V.Acara yg dihadiri sekitar 25 orang ini, terdiri dari Panitia Pencalonan dan Pengangkatan kadusV diketuai Bapak Suparyo berjumlah 18 orang.Dihadiri juga oleh Camat,Sekcam,Kapolsek dan DanRamil Kuwarasan.Acara yg berlangsung sangat hikmat ini meliputi test tertulis,wawancara dan pidato bagi calon Kadus V.Acara berlangsung dari jam 08 s/d jam 12 WIB.
Alhasil jam 13.00 WIB diumumkan hasil test calon Kadus V tsb oleh pihak Kecamatan Kuwarasan.Diperoleh nilai tertinggi 120,7 oleh Kuswanto dan dinyatakan lulus dan layak menjadi Kadus V yang baru, menggantikan Bapak Nursidik yang sudah pensiun (17 Maret 2013 lalu).Kuswanto putra Bapak Hadi ini,tinggal di wilayah RT 2 RW 5 dukuh Sanggrahan Barat.Kuswanto kelahiran 1981 inilah yang akan membawahi 3 RT yaitu RT 1 RW 5 (ketua RT Bapak Marno),RT 2 RW 5 (ketua RT Bapak Rowi Imron),RT 3 RW 5 (ketua Bapak Badri) dan ketua RW V Bapak Amin.
Pelantikan Kadus V akan dilaksanakan Rabu 15 Mei 2013.
Setelah pelantikan nanti saudara Kuswanto tentunya akan duduk satu meja bersama Kadus yang lain dari wilayah dan bagian desa Madureso diantaranya :

1 .Kadus I bp.Abu Muhajir yg membawahi RT 1 RW I (ketua RT Bapak Khairudin)
RT 2 RW I (ketua RT Bapak Munji Aziz)
RT 3 RW I (ketua RT Bapak Wasino)

Ketua RW I Bapak Samsyul Bahri

2.Kadus II Bapak Sugito yang membawahi RT 1 RW II (ketua RT Bapak Rasimun)
RT 2 RW II (ketua RT Bapak Musholih)
RT 3 RW II (ketua RT Bapak Salimin)

Ketua RW II Bapak Surba Sutrisna

3.Kadus III Bapak Mahfudin yang membawahi RT 1 RW III (ketua RT Bapak Sugeng Riyadi)
RT 2 RW III (ketua RT Bapak Wahid)
RT 3 RW III (ketua RT Bapak Suyadi)

Ketua RW III Bapak Sarengat

4.Kadus IV Bapak Rokhamim yang membawahi RT 1 RW IV(ketua RT Bapak Slamet Saifudin)
RT 2 RW IV (ketua RT Bapak Susanto)

By : Agoes Setyadi
supported by: Madureso News

Telah ditetapkan bakal calon Kades menjadi CALON KADES oleh panitia PILKADES MADURESO kemaren 1 Juni 2013 yaitu:

1. Waluyo Setiadi

TTL : Kebumen 28 Sept 1966
Alamat : RT 3 RW 3 wil. dk Pangkalan

2. Suparyo

TTL : Kebumen 14 Okt 1957
Alamat : RT 2 RW 1 wil. dk Pangkalan

3. Partiman

TTL :Kebumen 19 Maret 1969
Alamat : RT 2 RW 5 wil. dk Sanggrahan

4. Yatin

TTL : 4 Agst 1967
Alamat : RT 2 RW 4 wil. Sanggrahan

Jumlah Pemilih Tetap (DPT) 2009 jiwa.
Pengundian nomor (tanda gambar) 12 Juni 2013
Pemasangan gambar tgl 13,14,15 Juni 2013
Hari tenang 16 Juni 2013
Pelaksanaan PILKADES tgl 17 Juni 2013 hari Senin …..Ingat….Ingat….think…!!!

Info dari ketua Pilkades Madureso 2013 Bapak Sardiman
By: Kontributor Madureso News Agoes Setyadi

Saudaraku
Masjid Assasut Taqwa adalah masjid kebanggaan Masyarakat Desa Madureso. Masjid yang terletak sekitar 100 meter dibarat kantor Desa Madureso sudah berdiri puluhan tahun. Atau bahkan ratusan tahun. Struktur bangunannya sedikit sudah berubah, khususnya untuk bangunan depannya. Sedang untuk serambinya, masih belum ada perubahan. Ketika kami berkunjung ke desa Madureso, bertemu dengan beberapa Takmir masjid Assasut Taqwa, dan mereka menyampaikan bahwa masjid akan segera di renovasi. Karena mengingat sudah tuanya struktur bangunannya. Lalu kami observasi kemasjid, ternyata memang betul. Masjid ini harus direnovasi, karena saka guru sebagai penopang berat atap sudah amblas. Turun kedalam perut bumi. Dan ini membahayakan para jamaah yang shalat didalam Masjid tersebut. Karena bisa saja ambruk dan lain sebagainya. Apalagi akhir akhir ini cuaca begitu ekstrim. Hujan deras dan angin dengan mudah menghempaskan bangunan yang sudah rapuh dimakan waktu. Kami juga melihat, bahwa pintu dan jendela sudah sangat usang. Orang jawa bilang sudah keropos. Boleh dibilang untuk serambi pengimaman kebawah akan dibongkar total, kecuali saka guru yang masih tetap akan dipertahankan.Mengingat itu adalah ciri khas masjid tersebut. Kemungkinan akan diperkuat saja. Untuk itu kami menerima amanah dari segenap Takmir masjid Assasut Taqwa, untuk menginfokan kepada seluruh kaum Muslimin dan Muslimah dimana saja berada, untuk bisa membantu menginfaqan rezekinya untuk renovasi masjid tersebut. Berapapun yang di Infakan, akan menjadi manfaat buat kita semua. Untuk infaq bisa dikirim secara langsung kepanitia, atau bisa juga ditransfer ke BRI Unit Kuwarasan dengan Norek: 6691-01-005461-53-3 atas nama PANITIA PEMBANGUNAN MASJID ASSASUT TAQWA. Alamat di desa Madureso RT 02 RW 01 Kelurahan Madureso Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Jawa Tengah ( 54366 ). Dana untuk renovasi kurang lebih habis ratusan juta. Demikian dari kami, dan terima kasih atas partisipasinya.
DSC09628

DSC09631

DSC09639

DSC09654

DSC09655

DSC09661

DSC09669

DSC09860

DSC09865

DSC09869

Gas-gas penyusun atmosfer

Atmosfer tersusun oleh:

MEMBUNUH ORANG KARENA TIDAK SENGAJA
Written by Ust. Muhaerin
Monday, 18 July 2011 23:32
hukum-pancungMENANGGAPI KASUS HUKUMAN MATI TKW INDONESIA DI ARAB SAUDI KARENA MEMPERTAHANKAN DIRI

Menurut kabar yang beredar di media cetak atau televisi bahwa ibu Ruyati sebagai TKW Indonesia di Arab Saudi mempertahankan dirinya karena akan di perkosa oleh majikannya, tapi apa yang terjadi, majikannya itu malah tewas karena jatuh dari lantai dua tempat kejadian,

Hukum Membunuh orang karena tidak sengaja, bisa kita lihat dalam Alqur-an surat Annisa ayat 92 :

وَمَاكَانَ لِمُؤْمِنٍ اَنْ يَّقْتُلَ مُؤْمِنًا اِلَّا خَطَئًا وَمَنْ قَتَلَ مُؤْمِنًا خَطَئًا فَتَحْرِيْرُ رَقَبَةٍ مُّؤْمِنَةٍ وَدِيَّةٌ مُسَلَّمَةٌ اِلَى اَهْلِهِ اِلَّا اَنْ يَصَدَّقُوْا فَاِنْ كَانَ مِنْ قَوْمٍ عَدُوٍّ لَّكُمْ وَهُوَ مُؤْمِنٌ فَتَحْرِيرُ رَقَبَةٍ مُؤْمِنَةٍ وَاِنْ كَانَ مِنْ قَوْمٍ بَيْنَكُمْ وَبَيْنَهُمْ مِيْثَاقٌ فَدِيَةٌ مُسَلَّمَةٌ اِلَى اَهْلِهِ وَتَحْرِيْرُ رَقَبَةٍ مُؤْمِنَةٍ فَمَنْ لَّمْ يَجِدْ فَصِيَامُ شَهْرَيْنِ مُتَتَابِعَيْنِ تَوْبَةً مِنَ اللهِ وَكَانَ اللهُ عَلِيْمًا حَكِيْمًا

Dan tidak boleh seorang yang beriman membunuh orang yang beriman lainnya, kecuali karena kesalahan (tidak sengaja),barang siapa yang membunuh orang yang beriman karena tidak sengaja, maka dia harus memerdekakan hamba sahaya yang beriman dan membayar tebusan kepada keluarganya (yang terbunuh), kecuali jika mereka keluarga yang terbunuh itu menshodaqohkan (membebaskan pembayaran), jika si terbunuh itu dari kauam yang memusuhimu, padahal dia orang yang beriman, maka hendaklah si pembunuh memerdekakan hamba sahaya yang beriman, dan jika si terbunuh itu dari kaum kafir yang ada perjanjian damai antara mereka dengan kamu, maka hendaklah si pembunuh membayar tebusan yang diserahkan kaepada keluarga si terbunuh serta memerdekakan hamba sahaya yang beriman , barang siapa yang tidak mendapatkan (hamba sahaya), maka hendaklah dia (si pembunuh) melakukan shaum dua bulan terus menerus  sebagai tobat kepada Allah , dan Allah maha bijaksana dan maha mengetahui (QS : Albaqoroh : 92)

Betapa Allah menghargainya kepada nyawa seseorang, sehingga orang yang membunuh karena tidak sengaja saja tetap tidak bisa lepas dari hukum. Sebagaimana diungkap oleh Allah SWT dalam ayat diatas , bahwa orang yang membunuh karena tidak sengaja , maka hukumannya adalah : Memerdekakan hamba sahaya dan membayar tebusan kepada keluarga si terbunuh, atau bisa juga meminta maaf terhadap keluarga si terbunuh sehingga mereka membebaskan. Seandainya keluarga terbunuh itu tetap menuntut harus bayar tebusan maka perhatikanlah kemampuan si pembunuh itu, dan mesti diingat! dalam ayat tersebut tidak dinyatakan harus dihukum mati/pancung bagi orang yang membunuh karena tidak sengaja kemudian ia  tidak bisa bayar tebusan pada keluarga yang terbunuh, karena hukum pancung atau harus dibunuh lagi itu hanya berlaku untuk si pembunuh yang melakukan pembunuhannya dengan sengaja.

Menanggapi kasus ibu Ruyati TKW Indonesia di Arab saudi, kalau memang ia membunuh majikannya karena tidak sengaja lantaran mempertahankan diri akan diperkosa, maka seharusnya ibu Ruyati tidak terkena hukuman mati/pancung, paling juga harus bayar Diyat (bayar tebusan) pada keluarga majikannya itu, atau bisa meminta maaf terhadap mereka sehingga mereka membebaskan, seandainya mereka tetap menuntut harus bayar tebusan, maka bisa dibayar sesuai kemapuan, seandainya tidak bisa juga maka bisa terkena hukuman lain yang ditentukan oleh hakim selain hukuman mati/pancung, penjara misalkan.

Kalau ternyata ibu Ruyati itu dinyatakan atau terbukti melakukan pembunuhan dengan sengaja, maka seharusnya ibu Ruyati tidak perlu dituntut bayar tebusan, tapi langsung saja di hukum mati/pancung.

Kesalahan-kesalahan itu jika dikerjakan dengan tidak sengaja, maka tida ada hukum balas, tetapi ada diyat buat masing-masing (A. Hasan, Terjemah Bulughul Marom : 533)

Disinilah mungkin peran Pemerintah untuk menolong para TKI yang terkena kasus yang sama seperti ibu Ruyati. Maka untuk melakukannya antara lain :

  1. pastikanlah bahwa TKI tersebut melakukan pembunuhan itu karena tidak sengaja.
  2. lakukanlah negosiasi yang sangat kuat dengan pihak keluarga terbunuh supaya mereka bisa membebaskan atau menutut bayar tebusan yang tidak memberatkan.
  3. libatkan para ulama yang benar-benar memahami hukum islam, jika negara yang ditempati para TKI itu membawa-bawa hukum islam.

Perhatian untuk para TKI (Tenaga Kerja Indonesia)

Para tenaga Kerja Indonesia baik laki-laki maupun perempuan, janganlah anda terlena ingin bekerja di luar negri, bukan tidak boleh bekerja di luar negri, tapi berusahalah mencari nafkah di negri sendiri walaupun jauh lebih sedikit hasilnya, tapi itu lebih baik, lebih terhormat dan bisa mengembangkan negri sendiri.

Rosullalah SAW bersabda :

اَرْبَعٌ مِنْ سَعَادَةِ الْمَرْئِ اَنْ تَكُوْنَ زَوْجَتُهُ صَالِحَةً  وَاَوْلَادُهُ اَبْرَارً وَخُلَطَاءُهُ صَالِحِيْنَ وَاَنْ يَكُوْنَ رِزْقُهُ فِى بِلَدِهِ (الدّيلمى)

Empat perkara yang merupakan kebahagian bagi seseorang yaitu : Istri yang sholihah, anak-anak yang berbakti, teman-teman yang sholih, dan mempunyai kasab (usaha) di negrinya sendiri.(HR : Daelamiy)

Wallahu ‘alam bishowab

HUKUM BERHUTANG ATAU MEMINJAM PDF Print E-mail
Written by Ust. Muhaerin
Monday, 09 January 2012 14:49
 

Berniat baik dan akan membayarnya

 

Berhutang  atau meminjam adalah sesuatu yang dibolehkan dalam ajaran islam, orang yang menghutang hendaknya berniat baik, bahwa barang yang ia pinjam tentu benar-benar akan digunakan untuk hal yang baik dan berniat akan mengembalikannya, janganlah menghutang pada orang lain kalau dalam hati sudah ada niat untuk hal yang tidak baik atau ada niat tidak akan mengembalikkannya, hal tersebut adalah sesuatu yang sangat dibenci dalam ajaran islam, bahkan Nabi SAW tidak mau mensholatkan jenazah yang masih punya hutang sebelum dibayar atau ada yang mau menanggung hutangnya tersebut, padahal mungkin saja orang yang meninggal tadi punya niat untuk bayar hutang tapi keburu meninggal, apalagi orang yang punya hutang tapi berniat tidak akan membayar tentu dia akan membawa dosa.

 

 

Bayarlah hutang itu dengan memberi kelebihan yang menggembirakan bagi yang meminjamkan

 

Kalau memang kita terpaksa harus menghutang kepada orang lain, maka bayarlah hutang tersebut dengan memberi kelebihan yang menggembirakan bagi orang yang memberi pinjaman kepada kita. Kesadaran untuk memberi kelebihan dalam masalah hutang, hal ini harus muncul dari diri orang yang menghutang, karena bagi orang yang memberi pinjaman dilarang meminta kelebihan kepada orang yang meminjam.

 

Rosullalah SAW bersabda :

 

اَلَا اِنَّ كُلِّ رِبًا مِنْ رِبَا الْجَهِلِيَّةِ مَوْضُوْعٌ لَكُمْ رُئُوْسُ اَمْوَالِكُمْ لَاتَظْلِمُوْنَ وَلَاتُظْلَمُوْنَ اَلَا وَاِنَّ كُلَّ دَمٍ مِنْ دَمِ الْجَهِلِيَّةِ مَوْضُوْعٌ (ابوا داود – عن سليمان ابن عمرو)

Ingatlah bahwa setiap riba dari riba Jahilyyah adalah tertolak dan bathal (haram) , bagi kamu adalah ru’usu amwalikum (pokok harta kamu), kamu tidak mendzolimi dan tidak di dzolimi, ingatlah setiap darah dari darah Jahiliyyah adalah tertolak…(HR : Abu Daud – dari Sulaiman bin Amr)

 

 

Perhatian bagi peminjam !

 

عَنْ جَابِرِ بْنِ عَبْدُ اللهِ .رع. قَالَ : اَتَيْتُ النَّبِيَّ .ص. وَهُوَ فِى الْمَسْجِدِ قَالَ مِسْعَرٌ اَرَاهُ قَالَ ضُحَى فَقَالَ صَلِّ رَكْعَتَيْنِ وكَانَ لِيْ عَلَيْهِ دَيْنٌ فَقَضَانِيْ وَزَادَنِيْ  (متفق عليه)

Dari Jabir bin Abdullah ra. Berkata : saya datang pada Nabi SAW , beliau pada waktu itu ada di Masjid, berkata Mas’ar (nama rowi yang meriwayatkan hadits ini) : saya berpendapat bahwa Nabi sholat dhuha, maka Nabi bersabda : sholatlah kamu dua roka’at . (kata Jabir) : Nabi SAW punya hutang pada saya selanjutnya Nabi SAW membayar pada saya dan Nabi memberi tambahan pada saya (HR : Bukhori – Muslim)

 

عَنْ اَبِى هُرَيْرَةَ .رع. اَنَّ رَجُلًا اَتَى النَّبِيَّ .ص. يَتَقَاضَاهُ بَعِيْرًا فَقَالَ رَسُوْلُ اللهِ .ص. اَعْطُوْهُ فَقَالُوْا مَا نَجِدُ اِلَّا سِنَّا اَفْضَلُ مِنْ سِنِّهِ فَقَالَ الرَّجُلُ اَوْ فَيْتَنِيْ اَوْ فَاكَ اللهُ فَقَالَ رَسُوْلُ اللهِ .ص. اَعْطُوْهُ فَاِنَّ خِيَارَ النَّاسِ اَحْسَنُهُمْ قَضَاءَ (البخاري)

Dari Abi Hurairoh ra. Sesungguhnya ada seseorang datang pada Nabi SAW menagih pada Nabi SAW karena miminjam unta ,maka Rosullalah SAW bersabda : berikanlah pada orang itu , para shohabat berkata : kami tidak menemukan kecuali yang lebih umurnya, orang itu berkata pada Nabi SAW : apakah anda akan membayar kepada saya ? semoga Allah memberikan pada anda untuk membayarkannya , selanjutnya Rosullalah SAW bersabda : bayarkanlah padanya maka sesungguhnya diantara manusia pilihan adalah yang paling baik ketika membayar hutang (HR: Bukhori)

 

عَنْ اَبِى هُرَيْرَةَ .رع. عَنِ النَّبِيِّ.ص. قَالَ : مَنْ اَخَذَ اَمْوَالَ النَّاسِ يُرِيْدُ اَدَاءَهَا اَدَّى اللهُ عَنْهُ ، وَمَنْ اَخَذَهَا يُرِيْدُ اِتْلَافَهَا اَتْلَفَهُ اللهُ تَعَالَى (البخاري)

Dari Abi Hurairoh ra., dari Nabi SAW bersabda : siapa saja yang meminjam harta orang lain dengan maksud akan mengembalikannya pastilah Allah kembalikan buat dia , dan siapa saja yang mengambilnya dengan maksud merusaknya(tidak mau mengembalikan) pastilah Allah rusakkan dia (HR : Bukhori)

 

عَنْ اَبِى هُرَيْرَةَ .رع. قَالَ : قَالَ رَسُوْلُ اللهِ.ص. مَطْلُ الْغَنِيُّ ظُلْمٌ ،… (متفق عليه)

Dari Abi Hurairoh ra. Berkata : Bersabda Rosullalah SAW : penahan hutang padahal dia kaya (sudah mampu bayar) adalah kedzoliman,…(HR : Bukhori – Muslim)

 

Dalam sebuah hadits riwayat Al-Baihaqi dan Ibnu Majah dari shohabat Anas bin Malik dikisahkan, bahwa :

 

Pada suatu hari Rosullalah SAW kedatangan seorang laki-laki dari kalangan Anshor, ia berkata pada Nabi tentang persoalan beratnya beban menafkahi keluarga lantaran ia tidak memiliki keahlian seperto mayoritas shahabat pada umumnya yang berfropesi pedagang, sedangkan ia hanya tukang kuli panggul yang hanya mengandalkan kekuatan tenaga, setelah ia selesai bicara pada Nabi, Nabi SAW tidak meminta para shohabat mengumpulkan uang untuk menolong / meminjamkan pada orang tersebut, malah Beliau bertanya : Amma fi baiytika syai’un? (apa yang kamu punya dirumah ?) orang itu menjawab: ada, saya memiliki sehelai Hilsun (Tikar yang terbuat dari kulit) dan Qo’bun (Tempat menyimpan air yang digunakan untuk minum), lalu Nabi pun menyuruh supaya orang itu mengambil kedua barang tadi, kemudian Nabi melelangnya dihadapan para shohabat, tidak ada seorangpun dari shohabat yang mengangkat tangan lantaran barang bekas dilelang dihadapan orang kaya, tetapi setelah Nabi mengulang dua kali tawarannya, maka ada seorang shahabat yang menawar satu dirham dari kedua barang itu, Nabi terus melelang kedua barang tadi untuk mencari penawar yang lebih tinggi, setelah ada yang berani menawar dua dirham maka barang itupun diserahkan. Dan Nabi memerintahkan kepada orang itu supaya satu dirham dibelanjakan makanan dan satu dirham lagi di belikan kapak. Tidak lama kemudian orang itu membawa kapak sesuai pesanan perintah Nabi dan diserahkannya pada Nabi, selanjutnya Nabi meragakan cara memotong kayu bakar dengan menggunakan kapak tadi lalu menyusun dan mengikatnya dengan tali. Beginilah cara kamu mencari nafkah ! dan sekarang silahkan kamu pergi, carilah kayu bakar semaksimal mungkin dan setelah lima belas hari balik lagi kesini, pesan Nabi kepada orang Anshor itu.

Setelah lima belas hari orang itu datang lagi pada Nabi, ia melaporkan hasil kerja mencari kayu bakar, ternyata selama lima belas hari itu ia mendapat sepuluh Dirham, ia mengatakan :tiga dirham saya belikan makanan, dan tiga dirham dibelikan pakaian dan sisanya saya tabung untuk keperluan yang lain, mendengar kabar seperti itu Nabi sangat gembira dan beliaupun mengatakan :

 

هذّا خَيْرٌ لَكَ مِنْ اَنْ تَجِيْءَ وَالْمَسْأَلَةُ نَكْتَةٌ فِى وَجْهِكَ يَوْمَ الْقِيَامَةِ

Pekerjaan ini lebih baik bagimu dari pada kamu kelak datang pada hari kiamat dengan noda hitam diwajahmu disebabkan kamu meminta-minta

 

Pasti semua pada tau dong tentang Nurul Fikri? Ya Bimbel, ya Sekolah ya Bahasa Inggris. Dan KOMPUTER. Hmm.. kalau belum tahu, NF itu punya yang namanya NF Computer. Nama resminya sih LP3T Nurul Fikri.

Apa itu LP3T, yaitu Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Terpadu Nurul Fikri. Panjang ya? Tapi intinya sih kursus komputer (IT training) baik yang reguler (singkat) maupun intensif (agak panjang). Juga ada Pendidikannya (IT Education).

Nah, sebagai Kursus Komputer dan Pendidikan Komputer (IT Training, IT Education), NF sudah sangat berpengalaman loh. NF berani bilang sebagai Home of Linux (Rumahnya Linux) karena memang merupakan Pelopor Training Linux dan Open Source di Indonesia. Wow! Benar kok. Sejak 1994 (Lah Linux aja ditemukan oleh Linus Torvalds Tahun 1991) NF sudah pakai Linux di Divisi Komputernya Yayasan Nurul Fikri.

After That, berkembang deh dan buka Pelatihan Linux untuk Umum di tahun 1998. Makanya jangan heran, banyak alumni NF Computer ini yang bikin usaha solusi IT sendiri, jadi instruktur kursus dan pelatihan komputer khususnya Linux di tempat lain dan sebagainya.

Nah kalau program pendidikan, adanya Kuliah IT Program Profesi. Lulusnya ga lama, satu tahun untuk Program Profesi Satu Tahun (PPST) dan dua tahun untuk Program Profesi Dua Tahun (PPDT). Program yang kedepannya diharapkan akan jadi cikal bakal Sekolah Tinggi Teknologi NF (amin, doain ya) ini sudah menghasilkan ratusan lulusan yang sudah bekerja sebagai profesional IT, berwirausaha di bidang IT dan juga melanjutkan ke perguruan tinggi yang bekerjasama dengan NF. Ini sesuatu yang membanggakan, gak hanya buat NF Computer, tapi juga alumninya yang dengan mudah bisa mencari kerja sesuai dengan minatnya. Gak asal disalurkan kerja ya.

Juga NF gak perlu tuh, menjamin kerja. Tanpa itu, 99% lulusan sudah BERPENGHASILAN sendiri kok. Kalau mahasiswa ingin jadi wirausaha IT, profesional IT yang buka usaha sendiri ya knapa dipaksa kerja. Belum lagi kalau tidak cocok, misal gaji tidak sesuai, lokasi jauh dan seterusnya. Ya terserah deh sama alumni mau kemana.

Yang penting kontak-kontak aja NF, karena buanyaaak sekali lowongan yang khusus untuk alumni NF. Sebab sudah banyak dipercaya perusahaan bahwa lulusannya selain Jagoan Linux, juga berakhlak mulia (amin). Itulah konsep “TERPADU” nya NF yang membedakan dengan pendidikan sejenis. Cek aja deh di kurikulumnya yang ada disini.

Saya tantangin buat ngasih lembaga sejenis lain yang punya kurikulum seperti itu! Dan dengan biaya pendidikan yang terjangkau loh untuk ukuran Kuliah IT. Apalagi masalah Lab komputer, ga rebutan. Repot kan kalau ada Kuliah IT yang untuk pake komputer aja seminggu dua kali ke Lab hehe.. kapan pinternya? Di NF, Setau saya, satu orang satu PC dan NF artinya tempat terbatas nih.

Anda baru lulus, dari IPA maupun IPS? Atau karyawan yang mau meningkatkan skill, mau pindah kuadran, or yang masih mahasiswa en mau ngedobel, juga pengangguran silakan aja masuk program ini. Sebab yang saya sebutkan sebelumnya itu adalah komposisi mahasiswa PPST dan PPDT saat ini loh! Jadi memang sangat beragam dan di kelas, kamu bisa saling diskusi dan salin membantu karena kelas yang latar belakangnya berbeda-beda. Asyik kan, malah bisa nambah jaringan teman nih buat merajut masa depan #aha!

Ya, LP3T-NF itu Membanggakan. Bagi saya sih, bagi kamu, mungkin juga kalau kamu mau coba.

Coba aja hubungi Kampus terdekat di Jaksel (Mampang), Jakbar (Grogol), Jaktim (Rawamangun), Depok (Margonda dan Cinere), Bekasi (Sentra Niaga). Biar mereka yang jelasin dah, siapa tau sedang ada diskon dan fasilitas menarik lainnya. Ini bukan promosi ya tapi informasi hehehe.. ya, sisanya terserah Anda kan?

 

Komunitas Pemuda Peduli Madureso (KPPM) adalah lembaga sosial milik masyarakat desa Madureso yang dirintis awal tahun 2005 yang berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan kaum dhuafa dengan dana infaq bulanan dan lainnya yang halal dan legal, dari perorangan, kelompok, perusahaan/lembaga). Kelahirannya berawal dari empati kolektif komunitas Pemuda yang ada di perantauan yang banyak berinteraksi dengan masyarakat miskin, sekaligus kerap jumpa dengan kaum kaya. Digagaslah manajemen galang kebersamaan dengan siapapun yang peduli kepada nasib dhuafa khususnya di desa Madureso. Puluhan Pemuda dan Pemudi asli Madureso berpadu sebagai Pendiri dan penggerak lembaga independen ini dengan nama Komunitas Pemuda Peduli Madureso atau yang disingkat KPPM.

Pada hari Sabtu malam Minggu tanggal 11 Januari 2012, Komunitas Pemuda Peduli Madureso mengadakan silaturahim untuk kesekian kalinya sekaligus merumuskan program kerja untuk tahun 2012. Bertempat di Kampus Nurul Fikri Computer Mampang Jakarta Selatan, yang sebelumnya sudah dapat ijin dari Direktur Cabang Jakarta Selatan, segenap pemuda Madureso berkumpul disana.

Agenda acara yang seharusnya berlangsung jam 21:00, harus mundur sampai jam 10:30 dikarenakan menunggu beberapa anggota yang belum hadir, mengingat malam itu hujan turun begitu derasnya. Sungguh luar biasa, dengan guyuran hujan yang begitu deras, semangat pemuda sudah nampak dijiwa mereka. Dengan badan dan baju yang basah, seperti teman kita Saeful Anam, Udin Pandit, dan teman yang lain menembus derasnya hujan. Nasi padang yang jadi santapan untuk malam itu, sedikit basah. Tapi karena lapar, teman-teman dengan lahap menikmati makanan tersebut sebelum memulai rapat program kerja KPPM. Pemuda yang kerja di karawang juga tidak luput hadir dalam acara silaturahim ini. Total ada sekitar 12 Pemuda Madureso yang hadir dalam acara tersebut. Teman-teman yang tidak bisa hadir hanya menitip salam.

Acara dibuka oleh Muhtarom, selaku Dewan Penasehat KPPM, lalu diteruskan pemaparan draft program kerja yang sudah disusun oleh Ketua KPPM periode 2011- 2012 yaitu Ahmad Zaenuri. Dari pemaparan ketua ada harapan di tahun 2012 mendapatkan keputusan melalu musyawarah bersama.
AWAL KEHADIRAN

Sejak seringnya pemuda Madureso yang khususnya di daratan Jakarta suka berkumpul melepas kangen sesama masyarakat Madureso dibelahan Mampang Jakarta Selatan, tepatnya di Kampus LP3T Nurul Fikri Mampang Jakarta Selatan , lahirlah uneg-uneg dari beberapa teman. Bagaimana caranya agar kita bisa berguna buat masyarakat, khususnya untuk desa kita sendiri yaitu desa Madureso tercinta. Untuk bisa menciptakan itu semua, setiap Pemuda yang ada diperantauan diwajibkan menginfakan sebagian rizkinya demi kepentingan umat. Kepentingan kegiatan sosial untuk Madureso, atau mungkin untuk mengembangkan pendidikan agama untuk anak-anak Madureso. Akhirnya lahirlah kesepakatan bahwa setiap pemuda dikenakan infaq minimal Rp.20.000 dan maksimal tidak terbatas setiap habis gajian. Dana tersebut disalurkan langsung kepada dhuafa yang kerap dijumpai disaat pulang kampung, atau langsung disalurkan lewat kegiatan sosial seperti acara 1 Muharram dan sebagainya. Dengan manajemen dana yang dilakukan pada waktu tidak tentu, karena faktor kerjaan atau faktor gaji yang hanya pas-pasan untuk kebutuhan sehari-hari di tanah rantau, tentu saja penghimpunan maupun pendayagunaan dana tidak dapat maksimal. Tapi kita selalu berusaha untuk selalu bisa menginfakan sebagian harta yang kita miliki. Walau kadang ada beberapa yang memang tidak bisa. Dan itu tidak mejadi masalah, karena memang komitmen sejak awal bahwa infaq ini jangan jadi paksaan tapi jadi komitmen untuk kepentingan akherat dan umat.
Dalam sebuah kegiatan di Lembaga Pendidikan Nurul Fikri di Jakarta, beberapa pemuda Madureso menyaksikan aktivitas pemberdayaan kaum miskin yang didanai karyawan. Dengan menyisihkan gaji, karyawan membantu masyarakat miskin. Aktivitas sosial yang telah dilakukan sambilan di lingkungan Lembaga dan sekitarnya inilah yang menumbuhkan motivasi pemuda untuk mengikuti jejaknya dan terdorong untuk dikembangkan. Kalau belum bisa untuk masyarakat luas, minimal untuk desa kami sendiri yaitu desa Madureso. Akhirnya tanpa banyak basa-basi lagi, perkumpulan pemuda Madureso kita namakan Komunitas Pemuda Peduli Madureso ( KPPM ). Kenapa dinamakan demikian?karena komunitas sementara ini adalah murni pemuda desa Madureso. Apakah kegiatan sosial ini hanya berlaku untuk masyarakat Madureso?untuk sementara begitu. Tapi kalau memang nantinya bisa berkembang dan sudah mendapatkan tempat dihati para dermawan atau donatur, bukan tidak mungkin kegiatan sosial ini berlaku buat seluruh masyarakat yang memang membutuhkan.
Saat pertama pemuda Madureso ketemu dan sharing pengalaman, masyarakat sedang dilanda krisis ekonomi yang berkepanjangan. Sesuai dengan niat awal kami, hadirnya Komunitas Pemuda Peduli Madureso untuk lebih bisa mengembangkan sayapnya, lebih legal untuk mencari sumber dana demi sejahteranya masyarakat, tentunya ingin mendapatkan pengakuan resmi dari jajaran pemerintahan desa Madureso. Dan nanti bisa mendapat rujukan untuk bisa mendapatkan legalitas dari CAMAT Kuwarasan. Atau bisa mendapat tembusan ke Kabupaten Kebumen. Sehingga Komunitas Pemuda Peduli Madureso ( KPPM ) bersifat LEGAL.

VISI, MISI, TUJUAN, PRINSIP DASAR DAN GRAND STRATEGI KPPM
VISI KAMI
Bertekad menumbuh kembangkan jiwa dan meringankan beban hidup masyarakat yang bertumpu pada sumber daya lokal melalui sistem yang adil dan seihsan mungkin.
MISI

* Membangun diri menjadi Komunitas Pemuda yang berfungsi sebagai lokomotif gerakan pemberdayaan masyarakat.

* Menumbuhkembangkan jaringan pemuda peduli masyarakat.

* Membangun jiwa dan pola pikir Pemuda lebih kearah yang positif

* Memperjuangkan paradigma kesosialan yang hampir menghilang.

TUJUAN

* Meningkatnya efektivitas desa.

* Meluasnya pemahaman, penerimaan dan pelaksanaan masyarakat berkeadilan.

* Meningkatnya pendayagunaan aset masyarakat melalui bantuan dari sarana pendidikan.

* Tercapainya kesejahteraan komunitas sasaran.

PRINSIP DASAR

* Prinsip moral

Jujur, Amanah, Ihsan

* Prinsip kedudukan lembaga

Transparan, dapat dipertanggungjawaban, profesional, berdayaguna dan berhasil guna, berorientasi pada perbaikan terus menerus

* Prinsip pengembangan

Inovatif, kreatif, berorientasi pada social entrepreneurship dan investasi sosial

* Prinsip Hati

Semua bukan semata-mata ingin dilihat bergaya, tapi orientasi kami lebih kepada kepentingan akheratnya

Dengan mengucapkan syukur Alhamdulillah, pada hari sabtu malam minggu 7 Januari 2012, segenap anggota KPPM membuat agenda pertemuan plus silaturahim yang diselingi rencana untuk menyusun agenda kerja KPPM di tahun 2012. Disamping itu juga ada hal penting yaitu memilih teman-teman KPPM untuk mengisi struktur Organisasi. Sekitar 2 jam kedepan dengan segala hal yang sudah di musyawarahkan dan sudah sepakat dan mufakat, akhirnya terpilih sebagai Ketua KPPM periode 2012 adalah Ahmad Zaenuri, Wakil Ketua Udin Pandit, Bendahara Saeful Anam, Sekretaris adalah Tukiran. Sedangkan di Dewan Pembina ada Ahwasin, Agus Setyadi,Muhroji dan Tarom.
Semoga dengan kepengurusan yang sudah dibentuk ini, akan selalu jadi loqomotif yang akan menggerakan gerbong perjuangan dan cita-cita sesuai misi dan visi KPPM untuk kesejahteraan dan bermanfaat bagi masyarakat Madureso khususnya. Maju terus suadaraku, seperti moto kita, Dengan Kebersamaaaan, Ciptakan Perubahan. Madureso dipangkuanmu, kita yakin karena pemuda dan pemudi Maduresi pasti maju.(Trm)